Monday 17 February 2014

Cara India Mengatasi Stres Penduduknya

Bunyi klakson yang terus menerus terdengar di kuping akan mengakibatkan stress bagi pengendara kendaraan bermotor. Apabila keadaan ini tidak ditanggulangi maka potensi stres warga akan semakin besar. Lalu apa yang dilakukan di india untuk menurunkan tingkat stres akibat klakson?

Yaitu seorang pakar teknologi India, Anand Damani merasa bunyi klakson di india telah melebihi batss kewajaran. Dengan alasan tersebut Anand pun berinisiatif untuk mengkampanyekan antiklakson untuk mengutangi tingkat polusi suara di India.

Sebagaimana dikutup dari metrotvnews.com "bunyi klakson bisa menyebabkan stress dan darah tinggi apabila terdengar secara terus menerus" ujar Damani.

Damani pun merancang alat  pendeteksi bunyi klakson. Alat pendeteksi klakson tersebut akan mendeteksi seberapa sering pengguna kendaraan bermotor membunyikan klakson pada waktu tertentu.

Dengan adanya detektor klakson tetsebut berhasil menguranngi kebisingan klakson sampai 61% setelah memasang detektor klakson pada beberapa mobil di India.

Damani berharap, pemerintah India mengeluarkan aturan untuk mewajibkan detektor anti klakson pada setiap kendaraan di India sehingga dapat mengurangi kebisingan jalan raya akibat bunyi klakson kendaraan.

Sumber: metrotvnews.com.

No comments:

Post a Comment

Sempatkan untuk menulis komentar yang bermanfaat agar blog http://manfaatlayananinternet.blogspot.com semakin bertambah manfaatnya untuk pengguna internet